daily sneakers care

MENU

Cara Membersihkan Sepatu Heels Suede

Sepatu hak tinggi atau heels memberikan kesan feminim dalam penampilan. Dahulu, heels digunakan untuk acara formal atau semi-formal, seperti pernikahan dan acara kantor. Namun, di era modern ini, heels juga sering digunakan untuk acara kasual, maupun bepergian santai. Jika kalian sering menggunakan heels untuk berbagai acara, kalian mungkin tahu, untuk membersihkan heels bukanlah hal yang mudah. Jika kita keliru dalam metode pencuciannya, kemungkinan heels kalian bisa mengalami kerusakan.

Oleh karena itu, kali ini kita akan membahas cara membersihkan heels dengan mudah dan benar. Selain menghindari kerusakan, tentunya akan membantu menjaga keawetan dari heels kesayangan kalian, lho!

1. Bersihkan bagian dalam heels dengan tisu basah tanpa pewangi

Gunakan tisu bayi tanpa pewangi untuk menghilangkan kotoran dan debu dari jari kaki dan bagian tumit dalam heels kalian. Gunakan tekanan dan usap dengan gerakan memutar untuk menghilangkan semua kotoran.

2. Seka bagian luar heels dengan pembersih berbusa

Basahi kain lap bersih dengan air hangat dan oleskan 1 tetes pembersih dengan kandungan ringan, seperti sabun cuci piring atau deterjen. Seka bagian luar heels dengan kain tersebut, berikan perhatian khusus pada area yang kotor atau berlumpur. Terakhir, bersihkan kotoran di bagian bawah heels.

Tip: Kalian juga bisa membeli pembersih yang dibuat khusus untuk sepatu suede dari toko sepatu atau Fresclean Shoe Laundry.

3. Gunakan penghapus karet untuk menghilangkan sisa kotoran

Gunakan penghapus karet untuk menghilangkan sisa kotoran. Pegang penghapus karet dengan 1 tangan dan usap ke bawah heels secara searah. Berikan perhatian khusus pada area sekitar jari kaki dan bagian belakang heels. Kalian bisa membeli penghapus karet di sebagian besar toko kulit atau toko sepatu.

4. Sikat heels dengan sikat suede

Sikat seluruh heels Anda untuk mengembalikan teksturnya dan menghilangkan kotoran yang tersisa. Kuas suede lembut dan dibuat khusus untuk bahan ini, sehingga tidak akan melukai heels kalin. Kalian bisa menemukan sikat suede di sebagian besar toko kulit.

© 2021. Fresclean. Jakarta, Indonesia.